Djarum Black Blog Competition Vol.2

Tuesday, August 25, 2009

Peugeot RCZ Tampil Perdana Di Frankfurt

Tetap bertahan dan terus mencoba untuk ikut meramaikan pasar sedan sport, pabrikan asal negeri fashion, Paris merilis mobil coupe terbarunya Peugeot RCZ. Menurut rencana sedan coupe tersebut akan dirilis dan dipasarkan di Frankfurt. Sekilas penampilan mobil seri terbarunya ini memiliki lekuk bodi yang hampir menyerupai dengan dengan Ferrari. Bodi aerodinamis merupakan ciri utama yang dikedepankan oleh sang automaker dalam desainnya kali ini.

Sehubungan dengan tampilannya yang sporty maka pihak pabrikan pun juga menyertakan dapur pacu ekstra bertenaga, dengan mengaplikasikan mesin bensin A 1.6-litre THP dan perpaduan torsi puncak yang dirakit didalamnya mencapai 240 Nm. Tenaga standar pabrik yang berhasil dikeluarkan oelh mesinnya dikisaran angka 116 kW (156 bhp). Sebagai pilihan bagi konsumen, sistem transimisi pun tersedia sistem manual dan juga otomatis, keduanya mengandalkan transmisi enam percepatan. Kadar emisi gas buang yang dihasilkan rata-rata untuk percepatan manual dalam 40,9 mpg yakni 159 g/km.

Piihan mesin lainnya juga datang dari 1.6-litre THP yang dipadukan dengan ukuran torsi 255 Nm. Kelebihan dari mesin bensin tersebut tenaga yang dihasilkan jauh lebih besar yaitu 149 kW atau 200 bhp. Akselarasi pun tentunya lebih baik, dan tercatat dalam waktu 7,6 detik dapat menempuh kecepatan dari 0-62 mph. Sedangkan guna mengantisipasi permintaan konsumen pencinta mesin diesel, maka pabrikan pun juga telah menyediakan perangkat mesin berkapasitas diesel dengan spesikasi 2.0-litre HDi FAP berikut transimisi manual dengan enam percepatan. Sementara torsi puncak yang diandalkan berada diputaran 340 Nm diangka 2000 rpm. Kemudian untuk konsumsi bahan bakar mesin diesel berkisar 52,3 mpg sementara itu kadar emisi gas buang yang dihasilkan 139 g/km.

Bukan hanya dari segi mesin saja yang dapat dipilih oleh pembeli, tetapi velg pun dapat dipilih anatar ukuran 18 inchi atau 19 inchi. Produk lansiran dari McPherson tersedia untuk suspensinya, dan piranti rem dilengkapi dengan Dynamic Stability Control (DSC) guna menunjang stabilitas dan keamanan yang memadai. Sisi elegan dalam kabin dihadirkan melalui fitur-fitur canggih berupa Peugeot Connect 3D multimedia, ada pula hi-fi sistem, serta Peugeot Connect USB, dan keseluruhan interior dibalut oleh kulit Nappa. [nus/autoblackthrough.com]

No comments: