Buku digital (e-Book) memang sudah lama dipasarkan di dunia. Walaupun kurang populer di pasaran, teknologi yang ditawarkan benar-benar jadi terobosan hebat penambah wawasan dan cara pandang kita terhadap situasi dunia global.
Menyikapi hal tersebut, beberapa pihak tetap berusaha mengembangakan alat ini hingga lebih dikenal masyarakat luas. Salah satunya ialah situs penjualan online Amazon dengan e-Book Reader Kindle 2. Fitur baru pada alat ini sekarang ialah aplikasi 3G yang memudahkan sewaktu hendak mendownload buku langsung di Amazon.
Tak hanya itu, dengan koneksi 3G kita bisa mendapatkan koran digital setiap hari tanpa harus mendownload terlebih dahulu melalui komputer. Dengan kapasitas internal memory sampai 1.4 GB alat ini sanggup menyimpan sekitar 15.000 buku digital.
Keistimewaan lain terdapat pada fitur "Text to Speech" yang memungkinkan kita mendengarkan isi buku langsung melalui earphone kalau sedang malas untuk membaca. Walau masih berlatar hitam putih, layar Kindle 2 nampak begitu jernih dan tajam jadi tidak masalah untuk membacanya di bawah sinar matahari. Dilepas mulai 24 Febuari esok, alat ini dipasarkan mulai $ 359 atau sekitar Rp 4,3 Juta. [mot]
No comments:
Post a Comment