Djarum Black Blog Competition Vol.2

Thursday, February 12, 2009

'For Sale' Ferrari 250 TR

Lama tak terdengar kabarnya, Ferrari 250 TR tampil kembai ke permukaan. Tidak untuk balapan karena mobil ini sedianya akan dijual di kalangan kolektor papan atas pecinta mobil antik. Tampilan cantik ditunjang kemampuan mumpuni di sektor mesin memang jadi alasan tersendiri mengapa mobil ini terlihat hebat. Tak heran kalau di masanya, beberapa torehan prestasi mampu digenggam sang balap coupe ini.

Sebagai kompetitor tangguh, mobil ini mampu memenangi 10 dari 19 balapan di tahun 1958 hingga 1961 termasuk gelar bergengsi Kelas a Le Mans bersama pembalap Phil Hill dan Olivier Gendebien. Secara keseluruhan, tampilan luar mobil ini benar-benar mencirikan sebuah kendaraan yang sarat sportifitas. Body luar digarap Scaglietti dengan penerapan beberapa lekukan yang terlihat membulat. Berbalut warna hitam metalik, mobil ini terlihat unik dengan kombinasi hidung depan yang dicat merah.

Tak hanya itu pada body sisi pintu kanan dan kiri serta buritan tertulis pasti nomer kebanggaan mereka 124. Sebagai penoapang, nampak kokoh satu set velg krom motif multi jari-jari yang berbalut ban besar performa tinggi. Interiornya sekarang nampak lebih segar dengan sentuhan kulit warna merah yang dominan pada jok maupun trim pintunya. Walau termasuk mobil 'jadul' tak serta merta membuat mesin mobil ini jadi usang. Pengerjaan ulang bagian ini dilakukan mulai dari pengecatan hingga pelapisan krom pada beberapa bagian mesin ini.

Garansi orisinalitas memang jadi acuan pokok yang ditawarkan RM's Maranello auction selaku mediator penjual mobil ini. Mereka sendiri yakin kalau penjualan mobil ini bakal jadi cacatan rekor tersendiri dengan target harga penjualan menyentuh angka $ 21,7 Juta. Well kita tunggu saja siap yang mampu membawa pulang mobil ini ke garasi rumahnya...? [mot/autoblackthrough.com]

1 comment:

Anonymous said...

Very nice pictures and blog!