

Beberapa kelas yang diperlombakan ialah kelas pemula, kelas bebek 2 tak dan 4 tak ( Tune Up ), kelas 115 cc umum, kelas Eksklusif Engine, disamping masih banyak kelas bergengsi lainnya. Tidak hanya di ikuti racer-racer lokal Bangka, event ini juga terbukti menggelitik racer kawakan dari Pulau Jawa Juga. Seperti penampilan gemilang yang ditunjukkan Ade Chandra asal Jawa Barat yang menyabet juara pertama di kelas ekslusif race. Hal ini tidaklah serta merta menyurutkan posisi tuan rumah di mana racer andalan mereka Angga Anang yang asli Pangkal Pinang berhasil menyabet juara kedua di belakang Ade Chandra.

Venue yang indah namun tetap menantang jelas jadi syarat mutlak mengapa event ini nampak begitu meriah. Melibat unsur otomotif setempat serta pemda terkait, diharapkan bibit-bibit muda yang doyan balap di daerah-daerah akan makin terasah. Yups salut buat Djarum Black dan kota Pangkal Pinang, Bangka ! [mot]
2 comments:
Atas nama Xtreme Otomotif Club Pangkalpinang, kami mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya
Sekretaris
The latest News From Xtreme Otomotif Club Pangkalpinang
Post a Comment