Djarum Black Blog Competition Vol.2

Thursday, February 12, 2009

Tidur Nyenyak Dengan Bantal Apik iPillow

Lazimnya fungsi bantal ialah jadi suatu alas atau landasan empuk buat kepala sewaktu kita tidur. Namun sekarang coba lihat terobosan baru bantal unik yang satu ini. Didesain kompak hadirlah iPillow yang multifungsi tidak hanya sebagai bantal tapi juga mampu bekerja sebagai Radio.

Terlihat canggih, iPillow juga sudah dilengkapi pencari gelombang FM radio berikut dengan speaker audionya. Tidak hanya itu bantal ini juga mampu terhubung langsung dengan iPod, CD player, komputer, atau sambungan audio lainnya dengan suara yang lumayan mumpuni.

Seperti terlihat, iPillow ini nampak layaknya sebuah iPod dengan tombol nyata yang memang berfungsi nyata. Untuk menyalakan radio anda harus tekan tombol Power, tekan Scan untuk mengganti stasiun radio, tekan RADIO/MP3 untuk mengganti ke fungsi radio atau musik portable, dan tombol RESET untuk mengembalikan ke settingan awal.

Keras lemah suara sendiri dapat dikontrol mudah dengan menekan segitiga merah naik dan turun pada tulisan VOLUME. Untuk mengoprasikan iPillow ini anda cukup mengasup 2 buah baterai AA. Secara keseluruhan, bantal iPod ini sudah terbentuk dengan ukuran proporsional tinggi 16 inchi dan lebar 9 inchi. Hhhmmmmm...anda tertarik ? [mot]

2 comments:

Anonymous said...

wah, mantap nih bantalnya
ada yang tertarik memberi saya hadiah bantal ini ?

hehe

SEE ILK ONLY said...

wah, bagus nih,berapa harganya? aku mau pesan