Kabar terbaru kembali berhembus dari negri romantis Perancis yang jadi markas Pabrikan Citroen. Setelah sukses dengan Citroen C4 bertema kartun untuk tim Arsenal, lagi desain berbeda dipamerkan dari model hatchback yang satu ini. Siap ramaikan peta persaingan, inilah tampilan trendy Citroen C4 “By Loeb” Special Edition.
Pemberian nama 'By Loeb' sendiri merupakan apresiasi Citroen atas sumbangsih yang diberikan pembalap WRC-nya, Sebastian Loeb atas gelar yang telah diberikannya. Tak heran kalau kehadiran mobil ini benar-benar mencerminkan citra sang juara sejati. Keistimewaan memang langsung terpancar saat kita melihat sisi luarnya. Berbekal body kompak, mobil ini nampak percaya diri mengasup kelir merah metalik plus sticker keren ditiap sisinya.
Pelengkap kosmetik luar sudah meliputi aplikasi VTR+trim level yang didalamnya sudah termasuk spoiler atap belakang baru dan velg keren ukuran 17 inchi. Velg ini sendiri sudah tersedia dalam dua pilihan warna baik hitam ataupun juga putih. Masuk ke dalam interior suguhan yang diberikan Citroen sudah berupa detail interior berbahan aluminium dan baja. Selain itu pada sisi dalam terukir manis nomor seri dari tiap edisi terbatas mobil ini.
Adapun fitur standard yang menyelubungi kabin diantaranya ialah AC, wiper sensitif yang otomatis bekerja ketika hujan turun, kontrol perjalanan (cruise control) dan ESP beserta kontrol traksinya. Untuk aplikasi hiburan mobil berpintu dua ini sudah dilengkapi MP3 yang cocok juga memutar CD player. Melengkapi semua kesempurnaannya, C4 “By Loeb” Special Edition melengkapi diri dengan 3 varian mesin mulai dari 1.6 16V VTi bertenaga 120hp, 1.6i 16V bertenaga 150hp, hingga varian mesin 1.6HDi 16V bertenaga 110hp. [mot/autoblackthrough.com]