Djarum Black Blog Competition Vol.2

Thursday, November 20, 2008

Bos Age Soft Garap 3 Mobil Keren Bertema Manga

Lihat tampilan tiga mobil ini baik-baik! Punya tema yang sama, ketiganya tampil nyentrik dalam balutan body yang berhiaskan manga (gambar kartun ala Jepang). Sang empunya ialah Yoshida San pimpinan Age Soft, perusahaan pensuplai software video game. Adapun eksperimen ekstrimnya tersebut ia terapkan pada tiga mobilnya yaitu Lamborghini Gallardo, BMW M5 and Lancia Stratos.

Manga Jepang yang jadi tema modifikasi kelir body mobilnya, memang terlihat mencolok dan mendetail. Untuk mobil yang pertama yaitu Lamborghini Gallardo sudah begitu "eye catchy" dalam balutan warna biru tua yang dihiasi gambar manga yang dominan ungu. Untuk mobil BMW M5, Yoshida San mengihiasi warna hitam metalik mobilnya juga dengan gambar manga berhiaskan ksatria prempuan yang terlihat begitu warna-warni.

Melengkapi seluruh koleksi mobil manga-nya, sang bos Age Soft ini juga menggarap salah satu mobil legendarisnya Lancia Stratos. Mobil asli negri Pizza Italia yang berkelir kuning ini juga nampak makin modis dengan kombinasi manga hijau, ungu, merah, hitam dan krem. Walaupun masa keemasan manga di tahun 1950 sudah lewat tapi aplikasi manga pada ketiga mobil milik Yoshida San sudah sangat luar biasa.

San sendiri berujar kalau aplikasi manga pada mobil Lambo miliknya, selain untuk keperluan harian bisa sekaligus sebagai billoard berjalan. Terima kasih San ditujukan langsung kepada Frankie sang desainer, yang me-manga-kan ketiga baju luar mobil impresifnya. Mobil apa komik nih..! (mot/source:autoblackthrough.com)

No comments: