Djarum Black Blog Competition Vol.2

Thursday, April 2, 2009

Roadrace Motorsport Mitsubishi Eclipise

Mungkin aneh apabila kita memisahkan nama Mitsubishi dari arena balap dunia. Pabrikan Jepang yang satu ini memang terkenal sanggup menciptakan variasi sedan desain eksotik plus tenaga yang khas. Terkenal akan Mitsubishi Lancer Evolution, merekapun menyimpan senjata rahasia lain dalam diri Mitsubishi Eclipise. Keluar dari jalur biasanya antusias penggila balap Roadrace Motorsportpun kerahkan seluruh kemampuannya agar mobil ini terlihat makin garang dari segala sisinya.

Menyimpan misi besar dalam setiap pergerakannya, mobil ini akhirnya mengalami transformasi total. Masuk di kelas sedan berpenggerak roda depan, seluruh bagian eksterior dibedah mengasup parts-parts balap ternama. Dimulai dari penggantian kap mesin dan tambahan lip spiler bawah berbahan serat karbon, ubahan bumper depan kastem plus 2 fog lamp bulat, serta aplikasi sayap belakang keluaran Rotara. Seluruh modifikasi eksterior terasa sempurna dalam balutan kombinasi warna hitam dan biru tua metalik berikut tempelan sticker bertema balap.

Beranjak ke bawah menilik sisi penyangga kaki-kaki. Ubahan bagian ini meliputi pemakaian coilovers Tein Custom, sway bar depan dan belakang Progress, dan ubahan strut bar depan Cusco. Tak mau kalau, bagian velgpun diganti memakai velg Enkei NT03 17 x 9.5 inchi berbalut ban performa tinggi Proxes R888. Diteruskan masuk ke bagian dalam, beberapa fitur kabion diangkat demi bobot mobil yang lebih ringan. Modifikasi sendiri hanya terjadi seputar penanaman roll cage balap, pengadopsian lingkar kemudi Sparco, dan penggantian jok menggunakan merk Racetech.

Memasuki musim balap 2009, Mitsubishi Eclipise Roadrace Motorsport tampak serius dengan tongkrongan dapur pacunya. Tetap dengan mesin standard Eclipise 2006, V6 3.8 liter, sederet parts balap siap berpadu hasilkan pencapaian maksimal. Perubahannya sudah termasuk pemakaian AEM FIC, exhaust manifold RRE, Turbo Turbonetics T3, dan tambahan turbo belakang kastem. Dengan modifikasi ini lonjakan tenaga kini makin meningkat menyentuh angka 380 whp. Keren bukan ? [mot/autoblackthrough.com]

1 comment:

qiemokie said...

wah ..bener2 mantab mobilnya ^_^.